Abdya - Aksi Babinsa memicu kecintaan dari rakyat kembali terjadi. Kali ini, anggota Babinsa dari Koramil 03/Jeumpa Kodim 0110/Abdya Serda Peroza unjuk ketulusan membantu warga mendorong becak yang mogok saat mengangkut batang tebu di Desa Jeumpa Barat Kecamatan Jeumpa, Rabu (27/4/2022).
Pemilik becak, Zamzami (34) mengatakan, batang tebu yang dibawanya tersebut akan dijual kepada para pedagang es tebu musiman Ramadhan di kawasan kota Blangpidie. Namun naas, belum sempat keluar dari jalan kebun, motor becaknya itu mengalami putus rantai.
Sesaat kejadian ia bingung meminta pertolongan lantaran handphone miliknya tidak ada pulsa. Ia mencoba memiskol beberapa nomor yang ada di kontak HP nya namun urung tidak ada respon.
"Terakhir saya beranikan diri miskol pak Babinsa. Alhamdulillah direspon ditelpon balik. Di luar dugaan, ia benar-benar datang untuk membantu saya, " ungkap Zamzami.
Setibanya di lokasi, imbuh Zamzami, Babinsa membantu mendorong becaknya keluar dari kebun dan mengantar ke bengkel terdekat.
"Pertolongan Babinsa ini sangat luar biasa. Meski padat dengan tuntutan tugas, ia sempatkan datang membantu saya. Ketulusan Babinsa ini akan saya ingat. Saya doakan dia selalu sehat dan disayang komandannya, " tandasnya.